PENGARUH STRATEGI KOMUNIKASI DAKWAH PKS TERHADAP SIKAP PEMILIH MUSLIM PADA PILKADA DEPOK JAWA BARAT TAHUN 2020

Dicky Salahuddin

Abstract


Pilkada Depok tahun 2020 dapat dianggap menjadi ancaman nyata bagi hegemoni PKS setelah sekitar 15 tahun berkuasa di Depok. Hal ini disebabkan karena PKS berhadapan dengan koalisi besar yang dimotori dua partai raksasa dengan logistik pemilu yang banyak yaitu partai Gerindra dan PDI-P. Sementara itu, Depok dikenal sebagai basisnya PKS di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi komunikasi dakwah PKS terhadap sikap pemilih muslim pada pilkada Depok 2020.  Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang kuat antara strategi komunikasi dakwah PKS terhadap sikap pemilih muslim pada pilkada Depok. PKS sebagai komunikator membuat strategi komunikasi yang baik kepada pemilih muslim. Respon pemilih muslim yang positif terhadap strategi komunikasi dakwah PKS ditandai dengan stimulus yang diberikan, dapat diterima oleh pemilih sebagai komunikan. Hasil positif pada pilkada Depok 2020, berarti sudah untuk keempat kalinya, PKS sukses membawa usungannya memenangi pilkada kota Depok dan menempatkan kader mereka menjadi wali kota Depok.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35308/source.v7i2.3689

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


SOURCE: Jurnal Ilmu Komunikasi indexed by:
 




Creative Commons License

Jurnal SOURCE is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.