Analisis Indeks Keanekaragaman, Dominansi Dan Dampak Komposisi Hasil Tangkapan Bubu Di Pulau Putri, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, DKI Jakarta

Rosi Rahayu, Ricky Winrison Fuah, Rahmawati Rahmawati, Eka Lisdayanti

Abstract


Upaya penangkapan yang dilakukan oleh nelayan dengan jenis alat tangkap bubu masih berlangsung hingga sekarang dimana usaha ini dapat dijadikan sebagai suatu sumber pendapatan. Informasi ilmiah tentang keanekaragaman, dominansi dan komposisi hasil tangkapan bubu di Pulau Putri masih kurang tersedia. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian komposisi hasil tangkapan dengan membandingkan komposisi jumlah dan bobot hasil tangkapan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konstruksi umum bubu dan  menganalisis komposisi hasil tangkapan. Penelitian komposisi hasil tangkapan bubu di Pulau Putri, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu dilaksanakan pada bulan Desember 2020. Penelitian ini menggunakan metode dekriptif, data dianalisis dengan analisis komposisi jenis dan komposisi bobot dan mengolah data yang didapat di lapangan dan membandingkannya dengan studi pustaka yang relevan. Hasil menunjukkan bahwa spesies yang didapatkan adalah 10 pada bubu I dan 9 spesies pada bubu II. Tingkat keanekaragaman bubu I dan II adalah 1,56 dan 1,16 (sedang). Sedangkan tingkat dominansinya  adalah 0,3 dan 0,5 (tinggi)

Full Text:

PDF

References


Shannon, C. E., & Weaver, W. (1949). The Mathematical Theory Of Communication. Urbana : The University of Illinois Press.

Baskoro, M. S., Yusfiandayani, R., & Nabiu, N. M. L. (2013). Produktivitas hasil tangkapan bubu pada terumbu karang buatan di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta. JTPK. 4(1), 99-110.

White, W.T., Last, P. R., Dharmadi., Faizah, R., Chodrijah, U., Prisantoso, B. I., Pogonoski, J. J., Puckridge, M., & Blaber, S. J. M. (2013) Market fishes of Indonesia (Jenis-jenis ikan di Indonesia). ACIAR Monograph No. 155. Australian Centre for International Agricultural Research: Canberra.

Kawarnidi, F., Labaro, I. L., & Silloy, F. (2018). Komposisi hasil tangkapan jaring insang dasar di perairan Desa Talise Tambun, Kecamatan Likupang Barat. Jurnal Ilmu dan Teknologi Perikanan Tangkap, 3(1), 9-15.

Nggajo, R., Wardiatno, Y., & Zamani, N. P. (2009). Keterkaitan sumberdaya Ikan Ekor Kuning (Caesio Cuning) dengan karakteristik habitat pada ekosistem terumbu karang di Kepulauan Seribu. JIIP, 2, 97-109.

Dhahiyat, Y., Sinuhaji, D., & Hamdani, H. (2003). Struktur komunitas ikan karang didaerah transplantasi karang Pulau Pari, Kepulauan Seribu Jurnal Ikhtiologi Indonesia, 3(2), 87-94.

Samitra, D., & Rozi, Z. F. (2018). Keanekaragaman ikan di Sungai Kelingi Kota Lubuklinggau. Jurnal Biota, 4(1), 1-5.




DOI: https://doi.org/10.35308/jupiter.v3i2.7056

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


                                           Jurnal Perikanan Terpadu
                                e-ISSN: 2745-6587  I  DOI: 10.35308

Dept of Fisheries, Faculty of Fisheries and Marine Science, Universitas Teuku Umar
Jl. Alue Peunyareng, Ujong Tanoh Darat, Meureubo, Kabupaten Aceh Barat, Aceh 23681, Indonesia
+62 852-5555-3040 l +62 852-1871-1142 l +62 813-6017-8635
License Creative Commons is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License