ANALISIS KELEBIHAN KEKURANGAN PENGOLAHAN LIMBAH PLASTIK MENJADI BAHAN BAKAR MELALUI PROSES PIROLISIS
Abstract
Seiring dengan perkembangan teknologi industri dan bertambahnya jumlah penduduk mengakibatkan peningkatan produksi sampah terutama sampah plastik. Pirolisis merupakan salah satu cara alternatif yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan sampah dengan mengolahnya menjadi bahan bakar minyak (BBM). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan proses pirolisis dalam hal kualitas dan produk yang dihasilkan dari olahan limbah plastik menjadi bahan bakar minyak (BBM). Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode pengumpulan data literature review atau studi pustaka. Data hasil penelitian dikumpulkan dengan cara mencari sumber literature terkait, kemudian direview dan dianalisis terkait kelebihan dan kekurangan pengolahan limbah plastik melalui proses pirolisis, lalu diambil kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian studi pustaka ini adalah plastik jenis PolyEthylene Terephthalate (PET) efektif dan cocok apabila digunakan sebagai bahan dasar pengolahan sampah dengan metode pirolisis. Kesimpulannya adalah kelebihan dan kekurangan metode pirolisis terletak pada keberhasilan pembuatan alat, jenis plastik yang digunakan, dan juga suhu pembakaran yang menjadi faktor paling terpenting. Oleh karena itu, dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dalam diri masyarakat untuk lebih peduli terhadap keberadaan sampah disekitar karena banyak sekali manfaat yang dapat dirasakan apabila dapat diolah dengan tepat.
Full Text:
PDFReferences
Novia, T., 2021, Pengolahan Limbah Sampah Plastik Polytthylene Terephthlate (PET) Menjadi Bahan Bakar Minyak Dengan Proses Pirolisis, Jurnal Pendidikan Fisika dan Sains, vol 4, hal 33-40.
Rafidah, dan A. R. Ismail, 2018, Pemanfaatan Limbah Plastik Menjadi Bahan Bakar Minyak, Jurnal Sulolipu: Media Komunikasi Sivitas Akademika dan Masyarakat, vol 18, hal 216-217.
Azis, H. A., dan H. B. Rante, 2021, Produksi Bahan Bakar Cair Dari Limbah Plastik Polypropylene (PP) Metode Pirolisis, Journal of Chemical Process Engineering, vol 6, hal 19.
Wahyudi, J., H. T. Prayitno, dan A. D. Astuti, 2018, Pemanfaatan Limbah Plastik Sebagai Bahan Baku Pembuatan Bahan Bakar Alternatif, Jurnal Litbang, vol 14, hal 59.
Diantanti, N. P., dkk, 2021, Pengolahan Limbah Plastik Menggunakan Metode Pirolisis Oleh KKN Kelompok 15 Unisba Blitar dan Rukun Pemuda RW 13 (RUDA 13) di Desa Modangan, Science Contribution to Society Journal, vol 1, hal 37.
Sembiring, Z., dkk, 2022, Implementasi Green Chemistry Menggunakan Teknologi Pirolisis Untuk Pengolahan Limbah Plastik di Kelurahan Way Urang Kalianda, Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Tabikpun, vol 3, hal 78.
Yani, A., 2021, Pengolahan Limbah Plastik Menjadi Bahan Bakar Minyak Untuk Mengatasi Sampah Plastik di Kota Bontang, Jurnal Sains Terapan, vol 7, hal 37-40.
Jariyanti, R. B. Tahir, dan Sajaruddin, 2022, Pemanfaatan Limbah Plastik Botol Bekas Sebagai Bahan Bakar Alternatif Energi Terbarukan, Jurnal Ilmiah Teknik Informatika dan Komunikasi, vol 2, hal 15-17.
Abdussamad, Z., 2021, Metode Penelitian Kualitatif, CV. Syakir Media Press, Makassar.
Zed, M., 2003, Metode Penelitian Kepustakaan, Yayasan Pustaka Obor Indonesia, Jakarta.
Mustam, M., N. Ramdani, dan I. Syaputra, 2021, Perbandingan Kualitas Bahan Bakar Dari Pengolahan Sampah Plastik Menjadi Bahan Bakar Minyak Dengan Metode Pirolisis, Jurnal Pendidikan, Matematika dan Sains, vol 6, hal 219-221.
Iskandar, T., S. P. A. Anggraini, dan Melinda, 2021, Pembuatan Bahan Bakar Diesel dari Limbah Plastik HDPE dengan Proses Pirolisis, Jurnal Ilmiah Teknik Sipil dan Teknik Kimia, vol 6, hal 24-25.
Wisnujati, A., dan F. Yudhanto, 2020, Analisis Karakteristik Pirolisis Limbah Plastik Low Density Polyetylene (LDPE) Sebagai Bahan Bakar Alternatif, Jurnal Program Studi Teknik Mesin UM Metro, vol 9, hal 104.
Nugroho, A. S., 2020, Pengolahan Limbah Plastik LDPE dan PP Untuk Bahan Bakar Dengan Cara Pirolisis, Jurnal Litbang Sukowati, vol 4, hal 94.
Gutama, H., 2022, Analisis Kualitas Minyak Hasil Pirolisis Sampah Popok, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.
Rahmanpiu, 2019, Studi Pendahuluan Pengembangan Alat Pirolisis Sampah Plastik Polipropilena (PP) Menggunakan Drum Sisa Pakai, Jurnal Gema Pendidikan, vol 26, hal 1-3.
Azzahra, F. S., D. Kritiyasari, dan R. D. Ayuni, 2019, Peningkatan Nilai Guna Sampah Plastik Menjadi Bahan Bakar Alternatif Menggunakan Metode Pirolis, Jurnal Pasopati, vol 1, hal 103.
DOI: https://doi.org/10.35308/jmkn.v9i2.6702
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.